Minggu, 06 Maret 2016

MOBIL BALAP

Mobil balap adalah cara sebuah produsen kendaraan menunjukkan kalau mereka telah meraih kesuksesan. Sebut saja Honda, Ferrari hingga Mercedes yang selalu terlibat balapan Formula 1.

Tiga produsen tersebut selalu memperbaiki dan memperbarui mesin ciptaannya agar bisa melaju paling cepat di aspal pada ajang Formula 1. Ajang balap jet darat itu sekaligus dijadikan sebagai cara melakukan promosi untuk menjual mobil-mobil mereka.
Jika Anda sering menonton Formula 1, pasti sudah tahu bentuk mobil balapnya. Namun, pernahkan Anda melihat mobil balap yang didesain dengan bentuk yang unik dan aneh? Simak ulasannya di sini.

Chevrolet Camaro dan Ford Festiva Upside Down

Pernah melihat mobil terbalik ikut balapan? Jika belum, Anda harus melihat mobil yang didesain oleh Jeff Block dari SpeedyCop ini. Tidak tanggung-tanggung, dia menciptakan dua mobil balap terbalik, yakni Chevrolet Camaro dan Ford Festiva Upside Down.

Seperti diberitakan Autoblog, mobil ini dipakai dalam musim balap LeMons tersbut adalah Ford Festiva yang sudah dimodifikasi dan tanpa menggunakan atap, sementara Chevy Camaro yang dibuat sedemikian rupa lengkap dengan ban dan bagian penggerak bawah dipasang menjadi casing tambahan dalam posisi terbalik.

Mobil ini memiliki mesin empat silinder dengan kapasitas 1300cc. Karena sudah dimodifikasi, mobil ini akan berjalan dengan stabil dalam keadaan kencang.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar